Posts

Showing posts from January, 2020

Karang Jiwa #POEM

Langkah kaki nya terhenti walau hatinya memberontak, Bukan lagi palingan kepala Terlalu lama membatu Nafas menderu Bukan ketakutan Samar Tidak ada warna yang jelas Walaupun jelas ia masih terlalu  ‘ ... ‘ Ya sesuai dengan nama diatas Para burung tetangga berkicau tentang jiwa nya Labelkan nama diatas Para teropong pengamat Mengambil apa yang tidak dapat diambil Ia melemah dan menguat dalam saat yang bersamaan Label nama ia pegang erat Wahai kau! Tak ingin membantuku namun terus bersabda Aku menang dalam kalah dalam saat yang bersamaan Jiwaku ku pertahankan Biar waktu yang mengajarkan Untuk saat ini, demikianlah jiwaku.

Laut #shortstory

Dua wanita duduk di ruangan yang penuh  dengan warna biru putih. Beberapa orang hilir mudik di depan mereka. Dengan tangan yang saling berpegangan, jelas mata mereka telah membengkak. Mungkin tidak separah bekas luka bertahun-tahun tersebut. Satu hal yang mereka yakini, semua ini harus segeranya berakhir, bukan hanya bagi sang wanita muda. Mungkin belum banyak orang diluar sana yang menyadari bahwa hal-hal seperti ini tidak hanya cukup untuk diceritakan saja lalu mereka bisa ‘sembuh’. Mereka memberanikan diri mereka mendatangi dokter yang berhubungan dengan masalah ini. Mereka siap untuk tidak terluka kembali. ................................................................ Dipinggir ubin, Rani menatap dirinya sendiri pada kaca yang mempertemukan dengan dirinya namun tak lah tergenggam. Dipinggir ubin, Rani masih terpaku dengan waktu yang seolah miliknya. “ Ada apa dengan mu Ran?” “Iya Ran, apa kau baik-baik saja?” Dua jiwa tersebut mengusiknya. Dua wanita kembar tersebut tak